Aku ingin diterbangkkan angin ke negri antah berantah
Aku ingin didamparkan ombak ke pulau tak berpenghungi
Aku hanya ingin terbang bebas bagai kapas tak bermassa
untuk setiap beban yang lelah ku pikul
dan untuk segala pelajaran yang tak henti kupelajari
tapi yakinkan bahwa angin utara tetap berjalan di belakangku
agar aku tidak kehilangan arah dan mereka tidak marah
cukup !
apakah aku mengerti apa itu merdeka ? bagaimana melahirkannya ?
bahwa untuk merayakan dirgahayunya saja belum tentu bisa
ingatkan aku untuk tidak cemas, sayang
karena sesungguhnya hanya kepadamulah aku aman
No comments:
Post a Comment